Jumat, 05 Juni 2020

Pendidikan Agama Islam - Diskusi 2

Pertanyaan:

Hakikat, Martabat dan Tanggung Jawab Manusia

1)    Coba Anda jelaskan bahwa manusia sebagai makhluk fisik dan non fisik!

2)    Coba Anda jelaskan, apa yang dimaksud manusia sebagai khalifah?

3)    Apa yang Anda ketahui tentang manusia? Jelaskan!

4)    Manusia mempunyai hak dan kewajiban. Terangkan apa arti dari kedua kata tersebut, serta  hak-hak apa saja yang diberikan kepada manusia menurut Islam?

5)    Kemukakan secara ringkas tentang status dan peran manusia berdasarkan tinjauan sosiologis dan psikologis!


Jawaban:

1. Manusia sebagai mahluk fisik karena memiliki wujud yang berbentuk dan terlihat dalam bentuk tubuh manusia, sedangkan non fisik karena manusia memiliki bagian yang tak berwujud berupa nyawa.

2. Manusia sebagai khalifah pengertiannya adalah manusia pemimpin umat untuk melaksanakan hukum Allah dan menegakkan keadilan.

3. Manusia adalah mahluk ciptaan Allah, berkedudukan mulia, diciptakan sempurna dan memiliki berbagai macam potensi.

4. Kewajiban yang ditanggung oleh manusia adalah kewajiban untuk menjadi pemimpn yang baik bagi diri sendiri maupun orang lain dan alam sekitar, juga manusia memiliki tanggung jawab untuk beribadah kepada Allah. Sedangkan hak yang dimiliki manusia meliputi; hak sebagai warga negara, hak terhadap jasmani dan rohani diri sendiri, hak orang lain dan hak atas  harta.

5. Status dan peran manusia berdasarkan tinjauan sosiologis dan psikologis; peran manusia dalam kehidupan dipengaruhi dan mempengaruhi lingkungan sosial sekitar dalam rentang waktu yang cukup lama sehingga secara psikologis mempengaruhi perilaku menjadi kebiasaan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar