Pertanyaan:
Saudara berikut ini terdapat Tugas wajib 3 yang harus dikerjakan
1) Jelaskan pengertian budaya akademik!
2) Jelaskan tentang bagaimana apresiasi atau penghargaan Al-quran terhadap orang-orang yang berilmu (berbudaya akademik)?
3) Bagaimana petunjuk Al-quran untuk meningkatkan etos kerja?
4) Jelaskan tentang arti penting sikap terbuka dan jujur sebagai bagian dari cara meningkatkan etos kerja dan meraih keberhasilan!
5) Jelaskan tentang makna sikap adil dalam Islam!
1. Budaya Akademik adalah suatu tradisi atau kebiasaan yang berkembang dalam dunia Islam menyangkut persoalan keilmuan.
2. Apresiasi Al-Quran kepada orang-orang berilmu:
a. Iman seorang muslim tidak akan kokoh kalua tidak ditopang dengan ilmu, demikian juga amal shalih.
b. Tugas kekhalifahan manusia tidak akan dapat sukses kalua tidak dilandasi dengan ilmu.
c. Karakter seorang muslim yang berbudaya akademik adalah; orang yang selalu mengingat Allah yang disertai dengan ikhtiar untuk selalu menggunakan akalnya untuk memikirkan ciptaan Allah SWT. Serta selalu berusaha menambah ilmu dengan membuka diri terhadap setiap informasi yang baik dan kemudian memilih yang terbaik untuk dijadikan pegangan dan diikutinya.
3. Petunjuk Al-Quran untuk meningkatkan etos kerja adalah dengan terlebih dahulu memahami tugas sebagai manusia yaitu sebagai khilafah Allah SWT di muka bumi dan juga sebagai hamba yang berkewajiban untuk beribadah kepada Allah SWT. Kemudian lebih detail Al-Quran memberikan petunjuk untuk meningkatkan etos kerja, yaitu mengatur waktu sebaik-baiknya dan bekerjalah sesuai bidang keahliannya.
4. Arti penting sikap terbuka dan jujur adalah merupakan salahsatu sikap positif yang harus dilakukan, agar dapat bekerja sama dengan orang lain dan terbuka atau bersosialisasi dengan orang lain. Buah dari keterbukaan ini adalah akan melahirkan sikap adil.
5. Makna sikap adil dalam Islam adalah berlaku adil kepada Allah SWT, kepada orang lain atau sesame mahluk, juga kepada diri sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar