Pertanyaan:
Sebutkan dan jelaskan beberapa hal yang selalu ditekankan dalam hubungan industrial Pancasila?
Jawaban:
Hal yang selalu ditekankan dalam hubungan industrial Pancasila adalah hubungan yang didasarkan pada kelima sila yang menjadi falsafah bangsa Indonesia. Hubungan Industral Pancasila merupakan satu sistem hubungan industrial yang berdasarkan kelima sila tersebut secara bulat dan utuh. Ini merupakan pelaksanaan murni dari UUD 1945 yang berdasarkan Pancasila. Ini juga merupakan perwujudan Pancasila dan UUD 1945 di lingkungan perusahaan dalam bentuk keamanan bekerja dan ketenangan berusaha.
Sumber:
- Hubungan Industrial, Dorothea Wahyu Ariyani, Universitas Terbuka
- Materi Inisiasi Sesi 7: Tinjuan Hubungan Industrial Di Indonesia
- Industrialisasi, Perkembangan Hubungan Industrial, dan Gerakan Buruh di Indonesia: https://www.youtube.com/watch?v=RO_QKEtP080&feature=youtu.be
Tidak ada komentar:
Posting Komentar